Pendidikan adalah senjata utama untuk memecahkan hampir semua yang kita hadapi di kehidupan sehari-hari. Pasti setuju dong? Tanpa dulu kamu semua belajar baca, pasti enggak bisa sampai pada tahap hidup yang sekarang kan? Tapi 'sekolah' yang selama ini kita kenal tampaknya sudah mulai terlihat
kuno. Terutama di Indonesia yang masih mewajibkan semua murid untuk mempelajari semua mata pelajaran, tanpa peduli minat siswanya. Walau beberapa sekolah di Indonesia sekarang sudah ada yang berani membuat kurikulum yang benar-benar beda dari sekolah biasanya.
kuno. Terutama di Indonesia yang masih mewajibkan semua murid untuk mempelajari semua mata pelajaran, tanpa peduli minat siswanya. Walau beberapa sekolah di Indonesia sekarang sudah ada yang berani membuat kurikulum yang benar-benar beda dari sekolah biasanya.
Di Amerika, negara dengan teknologi yang sangat maju ini, punya sekolah unik yang didirikan oleh mantan eksekutif Google. Namanya Max Ventilla dan nama sekolahnya adalah Alt School. Dapat suntikan dana dari investor besar seperti Peter Thiel, Andresseen Horowitz dan Mark Zuckerberg, sekolah ini makin mantap mengusung misinya mengubah wajah pendidikan menjadi lebih modern dan menyiapkan muridnya untuk menghadapi perubahan zaman. Telah memiliki 6 unit sekolah, dari tingkat TK sampai setara SMP. Di sekolahnya, murid-murid belajar dipandu dengan teknologi dan guru-guru yang sangat kompeten di bidangnya masing-masing. Setiap kegiatan sekolahnya dibuat semenarik mungkin agar siswa tidak bosan dan tidak sabar untuk kembali keesokan harinya. Karena setiap murid belajar secara project-based dan lebih praktikal. Tidak hanya akademis, kepandaian sosial dan emotional mereka juga dilatih dan diberi perhatian lebih.
Di usia yang sangat muda, murid-murid di sekolah ini dikenalkan dengan alat-alat modern seperti tablet dan laptop. Mereka juga sudah diajari coding, 3D design atau blogging. Tergantung minat mereka. Rasio antara murid dan guru juga sangat kecil, satu guru bisa cuma menangani 10 siswa. Sehingga semua murid terjangkau dan mudah diawasi. Penasaran? Coba visit youtube channelnya di link ini : Alt School on Youtube
Photo: Michael Short, The Chronicle
0 comments:
Post a Comment