Bandung Teknopolis, Sillicon Valley-nya Indonesia
Bandung Teknopolis, smart city di Jawa Barat ini direncanakan paling enggak sepuluh tahun lagi udah jadi. Ini bukti ambisi besar bapak walikota Bandung, Ridwan Kamil untuk mendukung ekosistem startup di Indonesia. Direncanakan di tanah seluas 800 hektar ini bakal jadi kota baru tempatnya industri-industri IT. Diharapkan juga kalo nanti anak-anak mudah Indonesia yang mau bikin startup bisa punya tempat di kota baru ini dan berkolaborasi satu sama lain atau bahkan sama perusahaan-perusahaan besar kayak Facebook/Google. Menurut beliau, anak muda Indonesia yang mau bekerja dan berinovasi harusnya didukung dengan segala cara karena anak-anak inilah yang bakal memecahkan banyak masalah di masa sekarang dan depan. Bapak Ridwan Kamil juga bilang kalo pengusaha startup bakal bisa ngontrak gratis selama 3 tahun, sebagai bentuk dukungan. Saya juga mau pak dikontrakin gratis, kalo bisa sama rumah tinggal sekalian :)
Bandung Teknopolis juga akan didukung infrastruktur yang memadai. Nantinya tol dari jakarta langsung ke kota baru ini akan segera dibuka. Jalur kereta juga dan Bandung Jakarta nanti bakalan cuma 30 menit. Tujuannya biar kota baru ini 'hidup' dengan segala aktifitasnya dan enggak isolated. Dengan adanya ide Bandung Teknopolis ini juga pasti bakal menarik perhatian banyak perusahaan asing atau bahkan investor asing untuk mulai 'rajin ngintip' industri teknologi Indonesia.
Jadi enggak ada alasan mengeluh lagi dong buat anak-anak muda buat berinovasi? Semua infrastruktur sedang disiapkan dan kamu juga udah bisa mulai ikut membangun dari sekarang.
0 comments:
Post a Comment