Live streaming seru di Zeemi.tv buatan Indonesia!


Buat kamu yang familiar sama Periscope atau Meerkat Streams, ada satu produk Indonesia yang serupa, namanya Zeemi.tv. Dan kalau kamu enggak familiar, jadi aplikasi-aplikasi ini adalah aplikasi live streaming. Jadi kurang lebih kayak kamu kalo lagi webcam-an sama teman kamu aja. Hanya aja ini bakal kamu publish, jadi semua orang bisa melihat apa yang kamu lakukan di depan kamera webcam kamu. Keren kan?
Kamu bisa eksis-eksisan sama teman kamu atau bahkan jadi artis internet.

Startup yang dikomandanin sama mantan CEO Lazada, Thomas Damek ini memang target pasarnya adalah anak-anak remaja atau remaja dewasa untuk bisa have fun di dunia Internet. Sang CEO melihat bahwa sosial media sudah menjadi bagian hidup bagi anak-anak muda Indonesia. Tren nya pun terus berubah, dari jaman tulisan-tulisan kayak di Twitter, foto-foto di Instagram atau video-video kayak di Youtube. Thomas mendapat investasi dana dari DeNA dan 500 Startups senilai $1M. Dana yang didapat ini rencananya akan digunakan untuk pengembangan aplikasi live streaming untuk iOS dan juga untuk marketing. Baginya, fokus di Indonesia lebih baik ketimbang melebarkan sayapnya ke negara lain di Asia.


Team Kepo udah mencoba fitur-fitur yang ditawarkan. Di websitenya banyak orang-orang yang mengaktifkan live streamingnya untuk orang lain bisa melihat dan berkomunikasi. Seru banget rasanya bisa liat banyak tempat secara live dari layar komputer kita, bener-bener cara baru yang perlu kamu coba untuk dapat entertainment. Mungkin kedepannya bakalan ada artis-artis favorit kamu yang bakal live streaming dan kamu bisa liat dia lagi ngapain secara live bahkan ngobrol-ngobrol. Keren kan! Coba visit deh web nya (klik disini)

Sumber: Techcrunch.com
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 comments:

Post a Comment